Berita ::. donesia.co

Informasi Cerdas Indonesia

Annisa Donesia Raih Juara Lomba Video Terbaik SD Izzudin 2021

DONESIA.CO, PALEMBANG — Annisa Donesia Ramadhani Lionardo meraih juara terbaik dalam ajang video kartu ucapan lebaran bertajuk Fun Ramadan with Izzudin.

Dalam ajang yang bergengsi tersebut Annisa Donesia berhasil merebut perhatian para netizen melalui aplikasi Instagram dengan 455 views dan 275 likes.

Kegiatan yang digelar pada Ramadan 1422H lalu ini sengaja digelar untuk melihat sejauh mana kreativitas siswa meski menjalani ibadah puasa serta dalam suasana pandemi COVID-19. Untuk enilaian berbasis sosial media yang diumumkan pada tanggal pada tanggal 24 Mei 2021. Peserta lomba diikuti oleh semua siswa SD Izzudin Palembang.

Siswa kelas 3 Ashraaf ini mengaku terkejut dengan hasil yang diraihnya. Meski awalnya tidak menyangka akan mampu meraih juara namun, ia optimistis mampu meraih hasil yang maksimal.

Atas raihan ini, Donesia mengaku jika kemenangan ini menjadi motivasi dan memacu dirinya untuk lebih percaya diri dan berkreativitas di ajang perlombaan yang berbeda di masa mendatang.

Sementara, Ibunda Donesia, Ivana mengapresiasi upaya guru yang membimbing penuh serta terus menggali potensi dalam diri anaknya tersebut.

“Saya ucapkan terimakasih kepada guru guru yang telah mendidik Ananda dan khususnya dewan juri yg telah memberikan penilaian. Semoga perlombaan seperti ini hadir kembali di waktu di moment yang lainnya,” pungkasnya. (qjm)